Sunday, March 11, 2012

Sejarah Terbentuknya Jagad Raya atau Alam Semesta

A. Kelahiran Alam Semesta

1. Teori Dengtungan Besar (Big Bang)
 Teori ini dikemukakan oleh Goerge Gamov. Teori ini mengatakan bahwa alam semesta setelah ada ledakan dahsyat. Dulu materi-materi dan tenaga yang ada di alam semesta pernah menyatu dan memadat (zat tunggal) setelah itu meledak menjadi serpihan kecil-kecil
2. Teori Keadaan Tetap
Teori ini mengatakan bahwa alam semesta tidak berawal dan tidak berakhir. Dikemukakan oleh Fred Hoyle, Herman Bondi, dan Thomas Gold
3. Teori Jagad Raya Mengembang
Teori ini mengatakan bahwa alam semesta semakin meluas

B. Isi Alam Semesta

1. Bintang
 adalah benda langit yang dapat memancarkan cahaya sendiri
2. Galaksi
adalah kumpulan benda-benda angkasa yang terdiri dari bintang, gas, dan debu

Bentuk-bentuk galaksi antara lain :
a. Bentuk Galaksi Spiral
b. Bentuk Galaksi Elips
c. Bentuk Galaksi Tak beraturan

3. Planet
adalah benda langit yang tidak dapat memancarkan cahaya sendiri.
4. Benda-benda Langit Lainnya
Seperti asteroid, meteor, dll

C. Terbentuknya Tata Surya

1. Teori Nebula
Teori ini mengatakan bahwa semula jagad raya berupa kabut besar. Kabut itu kemudian terpisah dan berputar. Kabut itu terus berputa dan berpilin. Akhirnya terbentuknya matahari dan planet-planet

2. Teori Planetesimal
Teori ini mengatakan bahwa dahulu ada bintang besar yang mendekati matahari dan menarik masa gas matahari. gas itu kemudian mendingin menjadi zat cair kemudian menjadi zat padat.


3. Teori Pasang Surut.
Teori ini hampir sama dengan teori planetesimal. hanya saja, pada teori pasang surut, masa gas yang terlempar dari matahari langsung menjadi planet

4. Teori Awan Debu (Proto Planet)
Teori ini mengatakan bahwa dahulu jagad raya berupa kabut besar yang yang perlahan menjadi padat. Salah satu gumpalan memadat di tengah dan menjadi matahari sementara yang lain menjadi planet

5. Teori Bintang Kembar
Teori ini mengatakan bahwa dahulu ada bintang yang besarnya hampir sama dengan matahari mendekati matahari itu. Bintang itu saling tarik menarik dengan gaya gravitasi matahari. Karena bintang tidak dapat menahan posisinya maka bintang itu meledak dan membentuk planet-planet.


D.Planet

Ciri Planet :

a. Tidak dapat memancarkan cahaya sendiri
b. Mengorbit mengelilingi matahari
c. Lintasan orbitnya elips
d. Kebanyakan planet memiliki satelit sendiri
e. memiliki masa yang cukup untuk gaya gravitasi sendiri

Ciri planet kerdil :

a. mengorbit mengelilingi matahari
b. meiliki masa yang cukup untuk gaya gravitasi sendiri
c. belum menyingkirkan benda lain di orbitnya
d. bukan satelit atau benda lainnya